Dunia, Operasi Mata Air Perdamaian

Serangan Rusia dan rezim Assad tewaskan 7 orang di Idlib

Tujuh orang terbunuh dan 10 lainnya terluka dalam serangan udara dan darat yang dilancarkan oleh Rusia dan rezim Assad di zona eskalasi Idlib

Muhammad Abdullah Azzam  | 15.11.2019 - Update : 15.11.2019
Serangan Rusia dan rezim Assad tewaskan 7 orang di Idlib Ilustrasi. Asap mengepul setelah Rezim Assad melakukan serangan udara di kota Duma Ghouta Timur di Damaskus, Suriah pada 07 April 2018. (Mouneb Taim - Anadolu Agency)

İdlib

Eşref Musa, Burak Karacaoğlu

IDLIB 

Badan pertahanan sipil Suriah pada Jumat mengatakan tujuh orang terbunuh dan 10 lainnya terluka dalam serangan udara dan darat yang dilancarkan oleh Rusia dan rezim Assad di zona eskalasi Idlib, Suriah barat laut.

Observatorium pesawat oposisi Suriah mengatakan pesawat tempur Rusia menargetkan Desa Keferruma, Ureynibe, Al Bara ve Belyon.

Sejak pagi hari, rezim Assad melancarkan serangan terhadap desa Marj al Dahar dan Ishabrak di pedesaan barat daya Idlib.

Tim Pertahanan Sipil menyelamatkan seorang warga sipil dalam operasi pencarian dan penyelamatan mereka di Idlib.

Menurut laporan Pertahanan Sipil, Rusia,rezim Assad dan kelompok-kelompok teroris asing dukungan Iran menewaskan sebanyak 75 warga sipil, termasuk 13 anak-anak di daerah pemukiman sipil di Idlib bulan Oktober lalu.

Pada 2018, Turki dan Rusia sepakat untuk mengubah Idlib menjadi zona de-eskalasi, di mana tindakan agresi secara tegas dilarang.

Sejak itu, lebih dari 1.300 warga sipil tewas dalam serangan rezim dan pasukan Rusia di zona de-eskalasi.

Sekitar satu juta orang terpaksa meninggalkan daerah rawan konflik di distrik itu dan mulai berlindung di daerah yang lebih aman di bagian utara kota yang berbatasan dengan Turki.

Saat ini, ada lebih dari 3,6 juta warga Suriah berlindung di Turki. Mereka berharap bisa kembali ke tanah airnya.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın