Dunia

AS lancarkan serangan drone di Afghanistan, lebih 30 orang tewas

Serangan drone tersebut terjadi di daerah Tengi Vezir, distrik Achin, provinsi Nangarhar

Muhammad Abdullah Azzam  | 19.09.2019 - Update : 20.09.2019
AS lancarkan serangan drone di Afghanistan, lebih 30 orang tewas Pasukan keamanan Afghanistan berjaga di lokasi serangan bom bunuh diri dekat Kedutaan Besar Amerika Serikat di Kabul, Afghanistan, pada 17 September 2019. (Sayed Khodaberdi Sadat - Anadolu Agency)

Kabil

Sayed Khodaberdi Sadat

KABUL

Lebih dari 30 warga sipil tewas setelah sebuah pesawat tanpa awak atau drone milik pasukan Amerika Serikat (AS) yang bertugas dalam Misi NATO di Afghanistan pada Kamis menyerang provinsi Nangarhar, wilayah timur negara tersebut.

Deputi Kepala Dewan Musyawarah Provinsi Nangarhar Suhrab Kadiri mengatakan kepada Anadolu Agency bahwa serangan drone pasukan AS di daerah Tengi Vezir, distrik Achin menewaskan lebih dari 30 warga sipil.

Hingga berita ini ditulis tentara AS belum mengeluarkan pernyataan terkait serangan itu.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın