Dunia

Serangan drone YPG/SDF di Hasakah, Suriah tewaskan tujuh warga sipil

Sedikitnya tujuh warga sipil tewas akibat serangan drone di Provinsi Hasakah, Suriah timur laut

Ali Semerci  | 22.01.2026 - Update : 22.01.2026
Serangan drone YPG/SDF di Hasakah, Suriah tewaskan tujuh warga sipil

HASAKAH

Sedikitnya tujuh warga sipil tewas dalam serangan drone yang dilancarkan kelompok YPG/SDF di Provinsi Hasakah, Suriah timur laut, meski gencatan senjata dengan pemerintah Suriah masih berlaku, menurut sumber setempat.

Sumber tersebut menyebutkan serangan drone jenis kamikaze itu menyasar sebuah peternakan kuda di kawasan Al-Nashwa.

Selain korban tewas, sejumlah warga lainnya dilaporkan mengalami luka-luka akibat serangan tersebut, termasuk perempuan dan anak-anak.

Serangan itu terjadi di tengah masa gencatan senjata antara pemerintah Suriah dan YPG/SDF yang diumumkan sehari sebelumnya.

Presidensi Suriah pada Selasa menyatakan telah mencapai kesepahaman dengan YPG/SDF, yang memberikan waktu empat hari bagi kelompok tersebut untuk menyusun peta jalan integrasi praktis wilayah Hasakah, dengan gencatan senjata tetap diberlakukan selama waktu itu.

Dalam pernyataan terpisah, YPG/SDF mengklaim berkomitmen penuh terhadap pelaksanaan gencatan senjata tersebut.

Namun, serangan drone di Hasakah itu disebut sebagai pelanggaran terhadap kesepakatan gencatan senjata yang masih berlangsung.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın