Dunia

Menlu Turkiye berjanji negaranya akan terus dukung Palestina di segala bidang

Menlu Turkiye Hakan Fidan dan pejabat Hamas berbincang lewat telepon setelah pengumuman kesepakatan gencatan senjata di Gaza

Tugba Altun, Serdar Dincel  | 16.01.2025 - Update : 20.01.2025
Menlu Turkiye berjanji negaranya akan terus dukung Palestina di segala bidang

ANKARA

Turkiye akan terus mendukung Palestina di segala bidang, termasuk memfasilitasi bantuan kemanusiaan yang mendesak ke Gaza, kata Menteri Luar Negeri Hakan Fidan pada Rabu malam, menurut sumber diplomatik.

Dalam percakapan via telepon dengan Ketua Dewan Syura Hamas Mohammed Ismail Darwish dan para anggota Biro Politik Hamas, Fidan juga berharap agar kesepakatan gencatan senjata Gaza antara kelompok Palestina Hamas dan Israel akan bermanfaat bagi semua warga Palestina.

Sebelumnya, Perdana Menteri Qatar dan Menteri Luar Negeri Mohammed bin Abdulrahman mengumumkan keberhasilan mediator dalam mencapai kesepakatan gencatan senjata di Jalur Gaza, dan mencatat bahwa pelaksanaannya akan dimulai Minggu ini.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın