Regional

Infeksi Covid-19 di Filipina tembus 1.3 juta kasus

Tempat olahraga di Metro Manila dan daerah sekitarnya dapat melanjutkan layanannya dengan kapasitas 30 persen

Pizaro Gozali Idrus  | 11.06.2021 - Update : 11.06.2021
Infeksi Covid-19 di Filipina tembus 1.3 juta kasus Ribuan umat Katolik Filipina menghadiri misa di gereja Quiapo di tengah pandemi COVID-19 selama perayaan tahunan Black Nazarene di Manila, Filipina pada 9 Januari 2021. ( Dante Diosina Jr. - Anadolu Agency )

Jakarta Raya

JAKARTA

Filipina pada Jumat mencatat peningkatan kasus Covid-19 sebanyak 6.886 kasus dalam 24 jam terakhir.

Dengan tambahan angka ini, akumulasi Covid-19 di negara itu mencapai 1.300.349.

Filipina juga mencatat penambahan 3.190 pasien sembuh, sehingga total menjadi 1.216.497.

Departemen Kesehatan Filipina juga melaporkan penambahan kasus kematian Covid-19 sebanyak 196 kasus, sehingga total pasien meninggal menjadi 22.507.

Sementara itu, Satgas Covid-19 Filipina telah mengizinkan lebih banyak perusahaan di Metro Manila dan daerah sekitarnya untuk dibuka kembali.

Tempat olahraga di Metro Manila dan daerah sekitarnya sekarang dapat melanjutkan layanannya dengan kapasitas tempat 30 persen.

Selain itu, pada Kamis malam, Filipina telah kedatangan 2,2 juta dosis vaksin Pfizer melalui fasilitas COVAX.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın