Dunia

Pemimpin Korea Utara dan Korea Selatan saling berkirim surat perpisahan

Kim berterima kasih kepada Moon atas upaya perdamaian di semenanjung Korea

Islamuddin Sajid  | 22.04.2022 - Update : 25.04.2022
Pemimpin Korea Utara dan Korea Selatan saling berkirim surat perpisahan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. (Foto file - Anadolu Agency)

ANKARA 

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un memuji mantan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in atas upayanya dalam perdamaian di kawasan.

Kim mengirim surat kepada Moon pada Kamis sebagai balasan atas surat perpisahannya dan mengatakan hubungan antara kedua tetangga dapat meningkat, lapor Kantor Berita Yonhap mengutip kepresidenan Korea Selatan.

"Meskipun masih banyak hal yang diinginkan, keyakinan saya tetap tidak berubah bahwa jika Selatan dan Utara mencurahkan ketulusan berdasarkan upaya yang dilakukan sejauh ini, hubungan antar-Korea dapat bergerak maju sebanyak yang diinginkan," kata Kim dalam surat itu.

Moon akan menyelesaikan masa jabatan lima tahunnya bulan depan dan presiden terpilih yang baru, Yoon Suk-yeol akan menjabat pada 10 Mei.

Dalam surat perpisahannya, Moon meminta Kim melanjutkan pembicaraan dengan AS dan melakukan upaya dialog dengan presiden baru Korea Selatan.

Pertukaran surat antara kedua pemimpin Korea itu terjadi di tengah meningkatnya ketegangan bahwa Korea Utara dapat kembali melakukan uji coba nuklir setelah menjalani sejumlah latihan rudal, termasuk rudal balistik antarbenua tahun ini.

Selama masa jabatannya, Moon mengadakan tiga pertemuan puncak dengan Kim dan memainkan peran kunci dalam dua pertemuan antara Kim dan mantan Presiden AS Donald Trump.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.