Dunia

Jerman turunkan level partisipasi di Konferensi Warsawa

Heiko Maas tidak akan menghadiri konferensi kontroversial yang dianggap sebagai inisiatif anti-Iran

Rhany Chairunissa Rufinaldo  | 12.02.2019 - Update : 12.02.2019
Jerman turunkan level partisipasi di Konferensi Warsawa Ilustrasi: Simbol pemerintah Jerman. (Foto file - Anadolu Agency)

Berlin

Ayhan Simsek

BERLIN 

Sejumlah pejabat Jerman pada Senin mengkonfirmasi bahwa Menteri Luar Negeri Heiko Maas tidak akan menghadiri konferensi Timur Tengah yang kontroversial yang diselenggarakan bersama oleh AS dan Polandia di Warsawa.

"Menteri Luar Negeri Maas tidak akan menghadiri konferensi Timur Tengah di Warsawa," kata seorang diplomat Jerman, yang berbicara kepada Anadolu Agency dengan syarat anonim.

Dia mengatakan Wakil Menteri Luar Negeri Niels Annen akan menghadiri konferensi pada 13-14 Februari.

Amerika Serikat dan Polandia mengumumkan bahwa pertemuan internasional tingkat menteri itu akan membahas perdamaian dan keamanan di Timur Tengah serta isu-isu penting seperti terorisme, pengembangan rudal dan proliferasi.

Tetapi, komentar yang baru-baru ini dilontaskan oleh pejabat senior AS dan Polandia telah menimbulkan spekulasi tentang upaya untuk membangun koalisi anti-Iran.

Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo menekankan bahwa fokus konferensi akan diarahkan ke Iran, sementara Menteri Luar Negeri Polandia Jacek Czaputowicz membenarkan bahwa para pejabat Iran tidak diundang.

Menteri Luar Negeri Iran Javad Zarif mengecam pertemuan itu dan menyebutnya tampak seperti sirkus anti-Iran yang putus asa.

Hampir 50 negara, termasuk Israel dan sejumlah negara Arab, telah mengkonfirmasi keikutsertaan mereka dalam konferensi tersebut, yang secara resmi dikenal sebagai "Pertemuan Menteri untuk Mempromosikan Masa Depan Perdamaian dan Keamanan di Timur Tengah".

Wakil Presiden AS Mike Pence akan menyampaikan pidato utama di konferensi tersebut.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.