Dunia

Yordania izinkan 800 warga Suriah seberangi perbatasan

Yordania menutup perbatasannya dengan Suriah sejak Juni 2016

Astudestra Ajengrastrı  | 22.07.2018 - Update : 23.07.2018
Yordania izinkan 800 warga Suriah seberangi perbatasan Ilustrasi. (Foto file - Anadolu Agency)

Syria

Laith Joneidi

AMMAN

Yordania mengizinkan PBB untuk mengorganisir penyeberangan perbatasan bagi sekitar 800 anggota badan pembela hak-hak sipil White Helmets demi alasan-alasan kemanusiaan, kata Kementerian Luar Negeri Yordania.

Menurut pernyataan pada Sabtu, Juru Bicara Kementerian Mohamed al-Kayed berkata Amman merespons permintaan untuk mengizinkan 800 warga Suriah ke negaranya untuk sementara, untuk kemudian ditempatkan ke Barat.

Tiga negara Barat -- Inggris, Jerman dan Kanada -- telah mengeluarkan izin untuk 800 warga Suriah tinggal di negaranya dengan batas waktu spesifik karena alasan "risiko atas nyawa mereka", ujar al-Kayed, tanpa menjelaskan lebih detail.

"Warga Suriah yang bekerja di badan pertahanan sipil ini kabur dari area yang dikontrol oleh oposisi Suriah setelah adanya serangan oleh pasukan Suriah di area-area tersebut," kata dia.

Al-Kayed meneruskan, warga Suriah ini akan berada di Yordania selama maksimal tiga bulan, dan proses penyeberangan mereka diatur oleh PBB saja.

Detail lokasi ke-800 warga Suriah tidak dibeberkan, begitu pun proses dan waktu relokasi mereka dari Suriah ke Yordania.

Bulan lalu, pasukan rezim Suriah meluncurkan operasi militer besar-besaran -- yang didukung oleh pasukan udara Rusia -- untuk mengambil alih Provinsi Daraa yang dikuasai oposisi, hingga menimbulkan krisis imigrasi, dengan sekitar 350.000 warga sipil melarikan diri dari provinsi itu menuju tempat yang lebih aman di dekat perbatasan Yordania.

Sejak Juni 2016, Yordania telah menutup perbatasannya dengan Suriah setelah pemboman yang menewaskan tujuh tentara Yordania.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın