Dunia, Nasional

Turki raih medali emas pertama dalam panahan

Mete Gazoz memenangkan medali emas dalam panahan individu putra Olimpiade Tokyo

Selçuk Buğra Gökalp  | 31.07.2021 - Update : 02.08.2021
Turki raih medali emas pertama dalam panahan Pemanah Turki Mete Gazoz

Ankara

Selcuk Bugra Gokalp

ANKARA 

Pemanah Turki Mete Gazoz memenangkan medali emas di final panahan individu putra di Olimpiade Tokyo 2020 dan membawa negaranya meraih medali Olimpiade pertama dalam panahan pada Sabtu.

Menghadapi peringkat dunia ke-7 asal Italia, yakni Mauro Nespoli, di final, Gazoz, 22 tahun, memenangkan pertandingan dengan skor 6-4 dan mengantongi emas.

Sebelumnya, pemanah Turki itu menghadapi Takaharu Furukawa dari Jepang di babak semifinal. Dengan skor semifinal 7-3, Gazoz mencapai babak final.

Juara dunia peringkat ke-4 Mete Gazoz sebelumnya menjuarai dua Piala Dunia Panahan kategori individu, satu medali emas di recurve man di Mediterranean Games dan dua medali emas individu di Kejuaraan Pemuda Eropa.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın