Dunia, YERUSALEM MASALAH UTAMA BAGI UMAT MUSLIM

Israel lancarkan serangan udara di Jalur Gaza

Tentara Israel menyerang Gaza untuk pertama kalinya sejak gencatan senjata dicapai pada 21 Mei

Mustafa M. M. Haboush, Safiye Karabacak  | 16.06.2021 - Update : 16.06.2021
Israel lancarkan serangan udara di Jalur Gaza Ilustrasi. Serangan udara Israel ke Gaza, Palestina (Foto file - Anadolu Agency)

Palestinian Territory

Mustafa M.M. Habous, Safiye Karabacak

GAZA CITY, Palestine 

Pesawat tempur Israel melancarkan serangan udara ke sejumlah area milik kelompok perlawanan Palestina Hamas di Jalur Gaza pada Rabu pagi.

Tentara Israel mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka menargetkan kompleks Hamas, termasuk di daerah al-Yarmouk di timur kota Khan Younis.

Pasukan Israel juga mengebom sebuah posisi di lingkungan Zeitoun.

Kementerian Kesehatan Palestina belum memberikan informasi apakah ada korban jiwa dalam serangan tersebut.

Serangan pertama sejak gencatan senjata

Tentara Israel juga mengatakan dalam pernyataannya bahwa serangan udara itu dilakukan sebagai tanggapan atas pengiriman balon pembakar dari Gaza ke Israel selatan.

Serangan udara itu adalah yang pertama sejak gencatan senjata dicapai antara Israel dan Hamas pada 21 Mei.

Gencatan senjata yang ditengahi Mesir yang mulai berlaku pada tanggal 21 Mei dini hari, mengakhiri serangan Israel selama 11 hari di Jalur Gaza.

Serangan Israel di Gaza dan Tepi Barat menewaskan sedikitnya 289 orang, termasuk wanita dan anak-anak, dan meninggalkan jejak kehancuran.

Gedung pusat kesehatan, kantor media dan sekolah juga menjadi sasaran pengeboman.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.