Dunia

Turki kirim bantuan kemanusiaan untuk korban banjir Sudan

Bulan Sabit Merah Turki dan AFAD mengirimkan 20 tenda dan makanan untuk para korban

Rhany Chairunissa Rufinaldo  | 01.10.2019 - Update : 02.10.2019
Turki kirim bantuan kemanusiaan untuk korban banjir Sudan Warga Sudan di depan rumahnya yang hancur dihantam 5 September 2019. (Mahmoud Hjaj - Anadolu Agency)

Hartum

Gulsen Topcu

KHARTOUM

Badan amal Turki mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada korban banjir bandang yang melanda Sudan pada Agustus.

Bulan Sabit Merah Turki (Kizilay) dan Otoritas Manajemen Bencana dan Darurat (AFAD) mengirim dua pesawat yang membawa 20 tenda, 40 ton bahan makanan dan bantuan lainnya ke wilayah tersebut.

Yusuf Ali al-Abid, direktur Bulan Sabit Merah Turki cabang Khartoum, mengatakan kepada Anadolu Agency bahwa tenda dan bantuan dikirim ke 87 keluarga di sebuah kota di utara ibu kota.

"Barang bantuan juga akan didistribusikan ke empat provinsi lain di wilayah tersebut," kata al-Abid.

Serdar Yilmaz, kepala delegasi Bulan Sabit Merah Turki di Sudan, mengatakan mereka telah bekerja di wilayah itu untuk menentukan kebutuhan para korban.

Bulan Sabit Merah Turki, bersama dengan asosiasi lain seperti Yayasan Hak Asasi Manusia dan Kebebasan dan Bantuan Kemanusiaan (IHH) serta Asosiasi Deniz Feneri memberikan paket bantuan kepada para korban pada 8 September.

Menurut Badan PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA), 245.700 orang terkena dampak banjir di Sudan, sementara lebih dari 32.800 rumah hancur dan 16.200 lainnya rusak.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.