MU singkirkan Barcelona di Liga Eropa
Gol kemenangan MU di cetak oleh Antony pada menit ke-73, hingga 90 menit waktu permainan Barcelona gagal menyamakan skor.
JAKARTA
Manchaster United menyingkirkan Barcelona dalam lanjutan babak play-off Liga Eropa UEFA dengan skor 2-1 di Stadion Old Trafford pada Jumat (24 Feb).
Barcelona sempat unggul melalui penalti Robert Lewandowski di menit ke-18, di babak kedua Fred menyamakan kedudukan 1-1 setelah pertandingan baru berjalan beberapa menit.
Gol kemenangan MU di cetak oleh Antony pada menit ke-73, hingga 90 menit waktu permainan Barcelona gagal menyamakan skor.
Jalannya Pertandingan
Bermain di depan puluhan ribu pendukungnya Setan Merah bermain sangat agresif, di awal-awal pertandingan Bruno Fernandez melakukan tendangan keras namun masih bisa dihalau kiper Marc-Andre ter Stegen.
di tengah gempuran anak-anak Manchester justru Blaugrana dapat unggul lebih dulu, Bruno Fernandez melakukan kesalahan setelah menarik tangan Alejandro Balde dalam perebutan bola di kotak penalti. Lewandowski sukses menaklukan David De Gea, Barcelona memimpin 1-0.
Man United berusaha mencari gol balasan, usaha Bruno Fernandes pada menit ke-22 kembali di gagalkan kiper Barcelona.
Sampai laga berjalan 45 menit MU belum bisa menyamakan kedudukan, Barcelona memimpin 1-0 di babak pertama.
Memasuki babak kedua MU memulai laga dengan baik tekanan yang dilancarkan pemain anak-anak setan merah membuat ruang di pertahanan Barcelona, Bruno Fernandez memberikan operan kepada Fred tanpa ampun pemain asal Brazil merobek gawang Barcelona skor 1-1 untuk sementara.
Setelah menyamakan kedudukan pasukan Eric Ten Hag makin percaya diri melancarkan serangan ke gawang Barcelona namun masih belum menghasilkan.
Barcelona bukan tanpa perlawanan pada menit ke-64 operan Sergi Roberto dapat disundul dengan baik Jules Kounde, namun dengan sigap David De Gea berhasil menyelamatkan gawangnya.
Setelah melakukan serangan bertubi-tubi akhirnya gol yang ditunggu pun tiba, Antony mencetak gol pada menit ke-73 setelah menerima bola liar hasil tembakan Fred.
Di waktu injury time Barcelona hampir menyamakan kedudukan namun bola sepakan Lewandowksi berhasil disapu Raphael Varane di depan gawang.
Hingga akhir pertandingan Barcelona gagal menyamakan kedudukan, Man United pun melaju ke babak 16 besar Liga Eropa setelah menang 2-1 dengan mengantongi agregat 4-3.
Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
