Nasional

Indonesia umumkan 949 kasus baru Covid-19, total jadi 21.745

Total pasien sembuh ada 5.249, sedangkan 1.351 lainnya meninggal dunia

Maria Elisa Hospita  | 23.05.2020 - Update : 24.05.2020
Indonesia umumkan 949 kasus baru Covid-19, total jadi 21.745 Seorang pekerja medis melakukan swab test kepada seorang pasien di Rumah Sakit Pertamina di Jakarta pada 5 Mei 2020. (Anton Raharjo - Anadolu Agency)

Jakarta Raya

Maria Elisa Hospita

JAKARTA

Indonesia mengumumkan 949 kasus baru Covid-19 pada Sabtu, sehingga total kasus seluruhnya menjadi 21.745.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan jumlah pasien sembuh bertambah 192 orang sehingga total kasus sembuh menjadi 5.249.

“Pasien meninggal bertambah 25 orang sehingga total korban menjadi 1.351,” ungkap Yurianto dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu.

Sejauh ini, Indonesia telah memeriksa 239.740 sampel spesimen yang diambil dari 176.035 orang.

Jumlah spesimen yang diperiksa bertambah 10.617 sampel dibanding hari sebelumnya.

Artinya, Indonesia telah mencapai target pemeriksaan spesimen 10 ribu kasus per hari sesuai yang ditetapkan pemerintah.

Sebanyak 49.958 orang saat ini berstatus dalam pemantauan (ODP) dan 11.495 lainnya berstatus pasien dalam pengawasan (PDP).

390 Kabupaten dan kota dari 34 provinsi di Indonesia telah terdampak pandemi ini.

Berdasarkan data yang dihimpun Kementerian Kesehatan, penambahan harian terbanyak terjadi di Jawa Timur yakni 466 kasus menjadi 3.595.

Penambahan harian terbanyak kedua yakni di DKI Jakarta sebanyak 115 kasus sehingga totalnya menjadi 6.515.

Kedua provinsi tersebut masih menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk menanggulangi penyebaran Covid-19.

Yurianto menegaskan PSBB belum dilonggarkan untuk memutus rantai penularan Covid-19.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.