Dunia

Israel tembak mati demonstran Palestina di Gaza

Lebih dari 200 warga Palestina tewas di dekat zona penyangga sejak demonstrasi anti-pendudukan dimulai pada 30 Maret

Rhany Chairunissa Rufinaldo  | 09.11.2018 - Update : 10.11.2018
Israel tembak mati demonstran Palestina di Gaza Ilustrasi - Warga Palestina berpakaian seperti ras Na'vi di film Avatar, meneriakkan slogan saat mereka melakukan protes dalam "Great March of Return" dekat perbatasan Gaza-Israel di Khan Yunis, Gaza pada 3 Mei 2018. (Ashraf Amra - Anadolu Agency )

Ankara

Mehmet Nuri Ucar

GAZA, Palestina

Tentara Israel menembak mati seorang warga Palestina pada Kamis di tengah berlangsungnya demonstrasi di gerbang Gaza, kata Kementerian Kesehatan Palestina.

Juru bicara Departemen Kesehatan Ashraf al-Qidra mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa timah panas menewaskan pengunjuk rasa itu di kota Deir al-Balah, Gaza tengah.

Sejak demonstrasi dimulai pada 30 Maret, lebih dari 200 warga Palestina tewas di dekat zona penyangga - dan ribuan lainnya terluka - oleh tembakan tentara Israel.

Para pengunjuk rasa menuntut hak untuk kembali ke rumah dan desa mereka di Palestina, di mana mereka diusir pada 1948 untuk membuka jalan bagi negara baru Israel.

Mereka juga menuntut diakhirinya blokade 12 tahun Israel di Jalur Gaza, yang telah memusnahkan perekonomian daerah pesisir dan merampas komoditas pokok dari dua juta penduduknya

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın