Dunia

Inggris kutuk serangan teroris terhadap tentara Turki di Suriah

Perwakilan khusus Inggris untuk Suriah mendesak 'eskalasi baru-baru ini di Suriah utara harus segera diakhiri'

Büşra Nur Çakmak  | 27.07.2021 - Update : 29.07.2021
Inggris kutuk serangan teroris terhadap tentara Turki di Suriah iIlustrasi (Foto file - Anadolu Agency)

Ankara

ANKARA 

Inggris pada Senin mengecam serangan teroris yang menewaskan dua tentara Turki di Suriah utara.

“Inggris mengutuk serangan terhadap militer Turki di utara Suriah. Turki adalah teman dekat sekaligus sekutu NATO, kami menyerukan semua pihak untuk menegakkan gencatan senjata dan hukum internasional, ”kata Jonathan Hargreaves, perwakilan khusus Inggris untuk Suriah, di Twitter.

“Eskalasi baru-baru ini dalam kekerasan di utara Suriah harus segera diakhiri. Solusi politik sangat dibutuhkan,” tambah dia.

Pada Sabtu, Kementerian Pertahanan Turki mengatakan dua tentaranya tewas dan dua lainnya terluka ketika anggota kelompok teroris menyerang kendaraan lapis baja yang membawa pasukan di utara Suriah.

Sejak 2016, Turki telah meluncurkan tiga operasi anti-teror melintasi perbatasannya di Suriah utara untuk mencegah pembentukan koridor teror dan memungkinkan penyelesaian damai bagi penduduk.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın