Türkİye, Politik, Dunia, Budaya

Turkiye dan Brunei bertekad tingkatkan kerja sama bilateral

Presiden Turkiye Erdogan dan Sultan Brunei Hassanal Bolkiah membahas hubungan bilateral secara luas di Ankara

Merve Aydogan  | 08.03.2023 - Update : 29.03.2023
Turkiye dan Brunei bertekad tingkatkan kerja sama bilateral foto:Konferensi pers antara Presiden Turkiye Erdogan (kanan) dan Sultan Brunei Hassanal Bolkiah di Ankara. (Mustafa Kamaci - Anadolu Agency)/AA

ANKARA

Turkiye dan Brunei Darussalam pada Selasa membulatkan tekad mereka untuk meningkatkan kerja sama di berbagai bidang.

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan menerima kunjungan Sultan Brunei Hassanal Bolkiah di Kompleks Kepresidenan di Ankara.

Kedua pemimpin melakukan pertemuan empat mata, kemudian dilanjutkan dengan pertemuan antar delegasi dari dua negara.

Saat konferensi pers bersama Sultan Brunei, Erdogan mengatakan mereka telah membahas hubungan bilateral dengan Bolkiah secara komprehensif selama pertemuan mereka.

“Kami menegaskan kesepakatan kami untuk mengembangkan kerja sama bilateral. Kami bertukar pandangan tentang bidang investasi yang akan memperluas hubungan ekonomi dan perdagangan kami,” kata presiden Turkiye itu.

Erdogan juga menyampaikan bahwa mereka juga membahas potensi antara Turkiye dan Brunei dalam kerja sama di berbagai bidang seperti industri pertahanan, energi, pariwisata, kesehatan, sistem keuangan syariah, dan produk halal.

Selain masalah bilateral, Erdogan dan Bolkiah juga membahas perkembangan global terkini dan isu-isu terkait Palestina, Muslim Rohingya, dan Islamofobia.

Erdogan mengatakan mereka juga menggarisbawahi pentingnya meningkatkan kerja sama di platform regional dan internasional seperti ASEAN dan Organisasi Kerjasama Islam (OKI).

Berterima kasih atas dukungan Brunei pasca Turkiye dilanda gempa dahysat, Erdogan mengatakan, "Kami tidak akan pernah melupakan solidaritas yang ditunjukkan oleh Kesultanan Brunei di hari-hari sulit ini sebagai negara dan bangsa."

Sementara itu, Sultan Bolkiah menyampaikan "belasungkawa terdalam" kepada Turkiye dan rakyatnya atas gempa dahsyat yang menimpa wilayah selatan negara itu pada 6 Februari.

"Saya yakin dengan upaya pemerintah dan ketangguhan rakyat Turkiye, negara Turkiye akan bertahan dan bangkit lebih kuat dari tragedi ini," tutur dia.

Hubungan bilateral antara Turkiye dan Brunei "telah berkembang pesat" sejak tahun 2012, kata Bolkiah.

Dia menambahkan bahwa Brunei ingin memperkuat kerja sama di bidang pendidikan, pertahanan, perdagangan, dan ekonomi sambil mendorong lebih banyak pertukaran pengalaman antar-masyarakat.

Selama kunjungan Sultan Bolkiah ke Ankara, Turkiye dan Brunei menandatangani lima kesepakatan penting di bidang arsip sejarah nasional, pendidikan, industri pertahanan, pariwisata dan kebudayaan, serta pertukaran informasi antar kementerian luar negeri.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.