Türkİye

Turki lumpuhkan 6 teroris YPG/PKK di Suriah utara

Teroris yang melepaskan tembakan dilumpuhkan di area operasi anti-teror lintas perbatasan Turki

Seda Sevencan  | 07.06.2021 - Update : 07.06.2021
Turki lumpuhkan 6 teroris YPG/PKK di Suriah utara Warga Suriah memblokir jalan yang menghubungkan Deir ez-Zor ke Hasakah untuk memprotes kenaikan harga bahan bakar di daerah yang diduduki oleh PKK, yang terdaftar sebagai organisasi teroris oleh Turki, AS dan Uni Eropa, dan milisi YPG Kurdi Suriah, yang Turki anggap sebagai kelompok teror, di Deir Ez-Zor, Suriah pada 18 Mei 2021. ( Samer Uveyd - Anadolu Agency )

Istanbul

Seda Sevencan

ISTANBUL

Kementerian Pertahanan Nasional Turki pada Senin mengatakan pasukan Turki melumpuhkan enam teroris YPG/PKK di Suriah utara.

Tentara Turki melumpuhkan dua teroris di daerah yang berada di bawah Operasi Perisai Eufrat dan empat lainnya di wilayah Operasi Mata Air Perdamaian.

Menurut kementerian, para teroris tersebut sebelumnya melepaskan tembakan ke arah pasukan.

Sejak 2016, Turki telah meluncurkan tiga operasi anti-teror melintasi perbatasannya di Suriah utara - Perisai Eufrat (2016), Ranting Zaitun (2018), dan Mata Air Perdamaian (2019) - untuk mencegah pembentukan koridor teror dan memungkinkan pemukiman yang damai.

Dalam lebih dari 30 tahun kampanye terornya melawan Turki, PKK – yang terdaftar sebagai organisasi teroris di Turki, AS, dan Uni Eropa – bertanggung jawab atas kematian 40.000 orang, termasuk wanita, anak-anak, dan bayi.

Sedangkan YPG adalah cabang PKK di Suriah.




Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.