Türkİye

Presiden Turki peringati HUT ke-100 Anadolu Agency

Recep Tayyip Erdogan memberi selamat kepada kantor berita yang telah beroperasi selama 100 tahun

Rhany Chairunissa Rufinaldo  | 07.04.2020 - Update : 08.04.2020
Presiden Turki peringati HUT ke-100 Anadolu Agency Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan berbicara selama konferensi pers setelah pertemuan dengan kabinet Presiden melalui konferensi video di Istanbul, Turki pada 6 April 2020. (Murat Kula - Anadolu Agency)

Ankara

Erdogan Cagatay Zontur, Havva Kara Aydin

ANKARA

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memperingati hari jadi Anadolu Agency ke-100 tahun, pada Senin.

Mengucapkan selamat kepada kantor berita Turki atas layanannya selama 100 tahun, Erdogan mengatakan Anadolu Agency telah menyaksikan perjuangan nasional negara untuk kemerdekaan, pendirian republik dan pertumbuhan serta perkembangan bangsa.

Presiden juga mengucapkan selamat kepada Direktur Umum Anadolu Agency Senol Kazanci.

"Saya senang melihat kantor berita nasional kami memperluas bidang kegiatannya dan memperkuat jaringan berita internasionalnya," ujar Erdogan.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada mereka yang berkontribusi pada pendirian Anadolu Agency, terutama Mustafa Kemal Ataturk, dan berharap kantor berita dan karyawannya selalu sukses," tambah dia.

Sejak berdiri pada 1920, Anadolu Agency aktif menyebarluaskan berita dari seluruh dunia dengan faktual, tanpa keberpihakan, profesional, dan cepat.

Anadolu Agency yang dipandang sebagai salah satu kantor berita paling bergengsi di dunia, saat ini memproduksi berita dalam 13 bahasa dan melayani 6.000 pelanggan di 93 negara.

Kantor berita ini juga memiliki setidaknya 3.000 karyawan di 100 negara.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.