Türkİye

Fosil bovidae berusia 7,5 juta tahun ditemukan di Turki

Fosil-fosil yang digali di provinsi Kayseri ini kemungkinan besar milik gajah, makhluk mirip mammoth, kata para ilmuwan

Rhany Chairunissa Rufinaldo  | 20.09.2018 - Update : 21.09.2018
Fosil bovidae berusia 7,5 juta tahun ditemukan di Turki Fosil bovidae (Foto File - Anadolu Agency)

Ankara

Esma Kucuksahin

KAYSERI, Turki

Fosil bovidae, diperkirakan berusia sekitar 7,5 juta tahun, ditemukan di provinsi Kayseri, Anatolia tengah, Turki.

Bovidae adalah keluarga biologis hewan berkuku seperti kerbau, domba dan kambing.

Penggalian arkeologi dimulai di dekat area Cevril setelah seorang gembala menemukan sebuah fosil.

Walikota Kayseri Mustafa Celik mengadakan pertemuan pers untuk mengumumkan penemuan baru bersama Profesor Oksan Basoglu dari departemen arkeologi Universitas Gazi dan Profesor Cesur Pehlivan, dekan fakultas seni rupa Universitas Haci Bektas Veli.

Celik mengatakan setelah laporan gembala itu, pemerintah kota meminta para ilmuwan untuk menggali area tersebut.

"Para ilmuwan kami mengatakan fosil-fosil ini adalah satu-satunya di Turki karena mereka utuh," kata Celik. "Mereka mengatakan bahwa fosil bovidae ini kemungkinan besar milik gajah purba," katanya.

Basoglu mengatakan bahwa wilayah Anatolia penuh dengan lapisan fosil yang kaya karena lokasi geografisnya.

"Kayseri bisa menjadi pusat dalam prospek ini. Kami telah bekerja di area ini sejak minggu lalu dan menemukan hal-hal luar biasa," kata profesor itu.

Pehlivan mengatakan fosil diperkirakan berusia sekitar 7,5 juta tahun.

"Penelitian tentang hal ini akan terus berlanjut, kami masih pada tahap awal. Saya pikir belum tepat untuk menentukan secara pasti fosil-fosil itu milik binatang apa," kata profesor itu.

"Tapi yang bisa kami katakan tentang fosil-fosil itu bahwa mereka kemungkinan besar milik gajah, mammoth yang sekarang sudah tidak ada lagi di dunia."

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın