Türkİye, Dunia

Turki akan gelar pelatihan jurnalisme bagi alumni mahasiswa asing

Lembaga YTB dan Anadolu Agency berkolaborasi untuk memberikan pelatihan kepada alumni mahasiswa internasional di bidang media dan jurnalistik

Muhammad Abdullah Azzam  | 27.01.2021 - Update : 27.01.2021
Turki akan gelar pelatihan jurnalisme bagi alumni mahasiswa asing Ilustrasi. (Foto file-Anadolu Agency)

Ankara

Zuhal Demirci

ANKARA 

Sebuah lembaga pemerintah Turki dan Anadolu Agency menyiapkan rangkaian pelatihan tentang media, komunikasi, pers, jurnalisme, dan media sosial untuk alumni mahasiswa internasional.

Menurut informasi dari Direktorat Urusan Luar Negeri untuk Komunitas dan Kerabat Turki (YTB), program pelatihan yang dinamakan Akademi Media itu mengkhususkan pelatihan jurnalistik daring pada tahap awal ini.

Pelatihan online itu akan dilaksanakan pada tanggal 15-19 Maret, dan para peserta akan diberikan sertifikat di akhir pelatihan.

Pendaftaran untuk tahap pertama program tersebut dapat dilakukan via https://basvuru.ytb.gov.tr/ hingga 17 Februari.

Mereka yang menyelesaikan tahap pertama akan ditawarkan pelatihan khusus oleh Anadolu Agency dalam program Jurnalisme Diplomasi, Jurnalisme Ekonomi-Keuangan, Jurnalisme Energi, Jurnalisme Pertahanan, Jurnalisme Bantuan Kemanusiaan, dan Jurnalisme Data.

Pelatihan tersebut akan menggunakan bahasa Turki.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın