Dunia, Ekonomi

Citilink siapkan prosedur kenormalan baru mulai 1 Juni

Direktur Utama Citilink Juliandra mengatakan persiapan ini dilakukan oleh Citilink sejak tanggal 22 Mei 2020

Iqbal Musyaffa  | 29.05.2020 - Update : 02.06.2020
Citilink siapkan prosedur kenormalan baru mulai 1 Juni Ilustrasi. (Foto file-Anadolu Agency)

Jakarta Raya

JAKARTA 

Maskapai penerbangan Citilink sedang mempersiapkan prosedur layanan penerbangan terbaik untuk penumpang baik pada fase sebelum, pada saat, hingga setelah tahapan kenormalan baru.

Direktur Utama Citilink Juliandra mengatakan persiapan ini dilakukan oleh Citilink sejak tanggal 22 Mei 2020 hingga 31 Mei 2020.

“Proses ini merupakan bagian dari kepedulian Citilink untuk kesehatan dan keselamatan penumpang serta bagian dukungan Citilink bagi kebijakan pemerintah,” kata Juliandra dalam keterangan resmi, Jumat.

Dia menambahkan setiap hari Citilink tetap melayani penerbangan logistik baik dalam ataupun luar negeri dengan rata-rata penerbangan 20-25 penerbangan per hari.

“Citilink tetap berkomitmen membantu kelancaran distribusi logistik di berbagai daerah,” tambah dia.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.