Türkİye

Turki peringati diplomatnya yang dibunuh kelompok teroris Armenia di Austria

Danis Tunaligil, duta besar Turki untuk Austria, tewas dalam serangan pada tahun 1975 oleh kelompok teroris Armenia

Muhammad Abdullah Azzam  | 24.10.2020 - Update : 25.10.2020
Turki peringati diplomatnya yang dibunuh kelompok teroris Armenia di Austria Amunisi yang direbut dari pos militer Armenia diperlihatkan setelah tentara Azerbaijan membebaskan wilayah Fuzuli dari pendudukan Armenia pada 18 Oktober 2020 di Azerbaijan. (Kementerian Pertahanan Azerbaijan - Anadolu Agency)

Ankara

Jeyhun Aliyev

ANKARA

Turki memperingati diplomatnya yang gugur dalam serangan 22 Oktober 1975 di Wina, Austria.

"Kami mengenang dengan hormat syahid kami, Duta Besar Danis Tunaligil, yang dibunuh dalam serangan keji oleh organisasi teroris ASALA [Tentara Rahasia Armenia untuk Pembebasan Armenia] dan JCAG [Komando Keadilan Genosida Armenia] di Wina pada 22 Oktober 1975," kata Kementerian Luar Negeri di Twitter.

Organisasi teroris Armenia telah membunuh 31 diplomat Turki dan anggota keluarganya sejak 1970-an.

Sebagian besar serangan dilakukan oleh organisasi teroris ASALA dan JCAG.

ASALA yang didirikan pada 1975 merupakan kelompok teroris Armenia pertama yang berperang melawan Turki.

Kelompok itu tidak hanya menargetkan Turki tetapi juga negara-negara lain dan jadi terkenal karena serangan bom 1975 di kantor Dewan Gereja Dunia di Beirut.

JCAG dibentuk pada tahun 1975 di Beirut. Namun mereka nasionalistik, bukan Marxis-Leninis seperti ASALA.

Mengklaim bahwa mereka hanya menerima dukungan dari diaspora Armenia daripada mitra asing, JCAG hanya menargetkan Turki karena percaya bahwa menyerang negara lain akan merusak apa yang mereka sebut "perjuangan Armenia."

JCAG menjadi terkenal karena mengaku bertanggung jawab bersama ASALA atas serangan terhadap Tunaligil. Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın