Regional

Ibu Mantan PM Malaysia Najib Razak tutup usia

Tun Rahah juga merupakan janda dari PM kedua Malaysia Tun Abdul Razak Hussein

Pizaro Gozali Idrus  | 19.12.2020 - Update : 22.12.2020
Ibu Mantan PM Malaysia Najib Razak tutup usia Mantan PM Malaysia Najib Razak. (Foto file - Anadolu Agency)

Jakarta Raya

JAKARTA

Tuh Rahah Mohd Noah, ibunda dari mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak meninggal dunia pada usia 87 tahun.

Tun Rahah juga merupakan janda dari PM kedua Malaysia Tun Abdul Razak Hussein, atau ayah Najib.

Kabar duka itu disampaikan Najib dalam postingan Twitternya pada Jumat malam waktu setempat.

"Ibunda sudah tidak ada lagi. Seluruh keluarga kami ada di rumah sakit," tulis Najib di akun Twitter.

"Kesedihan dan air mata mengalir. Tidak ada kata-kata untuk menggambarkan kehilangan ini," ucap Najib.

Tuh Rahah diketahui sedang sakit dan dirawat di Prince Court Medical Centre.

Pada Kamis waktu setempat, Raja Malaysia atau Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah dan Sultan Perak, Sultan Nazrin Shah, termasuk dalam pejabat yang menjenguknya.

Tuh Rahah lahir di Muar, Johor, pada tahun 1933.

Mendiang ayahnya, Haji Noah atau Tan Sri Haji Mohammad Noah bin Omar merupakan salah satu pendiri Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) dan menjabat sebagai Ketua Parlemen yang pertama di Malaysia.

Almarhumah menikah dengan Abdul Razak tahun 1952. Pasangan ini memiliki lima anak, termasuk Najib.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.