Nasional

TNI AL resmi memiliki satu kapal perang baru

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan KRI Teluk Youtefa-522 bisa mengangkut 10 tank Leopard, 2 helikopter dan menampung 360 prajurit

Erric Permana  | 12.07.2021 - Update : 13.07.2021
TNI AL resmi memiliki satu kapal perang baru Pasukan TNI AL melakukan operasi pencarian dan penyelamatan setelah Boeing 737 Indonesia Sriwijaya Air Penerbangan 182 jatuh di Laut Jawa pada Sabtu (9/1) di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Indonesia pada 11 Januari 2021. Kementerian Perhubungan mengatakan penerbangan Sriwijaya Air dari Jakarta ke Pontianak membawa lebih dari 60 orang dengan kontak terakhir pukul 2:40 waktu setempat. Pesawat berusia 26 tahun itu lepas landas di tengah hujan lebat setelah penundaan akibat cuaca buruk. ( Anton Raharjo - Anadolu Agency )

Jakarta Raya

JAKARTA

TNI Angkatan Laut memiliki satu kapal perang baru yakni KRI Teluk Youtefa-522.

KRI Teluk Youtefa-522 diresmikan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono di Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Senin.

Yudo mengatakan KRI Teluk Youtefa-522 akan bertugas di jajaran Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) melaksanakan operasi angkutan laut militer dalam Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

Menurut dia, KRI Teluk Youtefa-522 dirancang mengangkut MBT (Main Battle Tank) jenis Leopard milik TNI Angkatan Darat dan tank BMP-3F milik Marinir.

"Nantinya bisa mengganti kapal-kapal angkut tank yang umurnya sudah lanjut,” kata dia.

Dalam situasi damai, jelas dia, kapal tersebut bisa untuk mengangkut pasukan di wilayah barat maupun timur saat latihan.

KRI Teluk Youtefa-522 memiliki panjang 120 meter, lebar 18 meter, dengan bobot 4.508 ton.

Kapal ini diproduksi di dalam negeri oleh PT Daya Radar Utama (DRU) yang berlokasi di Srengsem, Panjang, Bandar Lampung selama 16 bulan dengan biaya sekitar Rp160 miliar

KRI Teluk Youtefa-522 memiliki kecepatan maksimum 16 knots, dengan kemampuan jelajah sejauh 7.200 nautical miles atau setara 13 ribu kilometer.

Selain itu kapal juga mampu berlayar selama 20 hari dengan menggunakan dua mesin stx-man diesel 4.320 kilowatt.

KRI Teluk Youtefa-522 dapat mengangkut 10 unit tank Leopard, 1 unit panser 2 AVBL, 1 unit transporter, 2 unit helikopter.

Nama KRI Teluk Youtefa-522 yang diambil dari nama teluk di Jayapura, Papua dan berjenis Landing Ship Tank (LST) bisa menampung 360 prajurit dan 120 anak buah kapal (ABK).

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.