Nasional

Kasum TNI: Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap TNI capai 89%

Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Ganip Warsito mengatakan tingginya tingkat kepercayaan masyarakat karena usaha dan kerja keras serta prestasi yang selama ini dilakukan

Erric Permana  | 24.03.2021 - Update : 24.03.2021
Kasum TNI: Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap TNI capai 89% Petugas gabungan TNI dan Polisi memberi arahan kepada warga di kawasan Simpang Surabaya Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, Indonesia, Rabu 1 April 2020. Pemerintah Aceh memberlakukan jam malam, yang hanya memperbolehkan warganya beraktivitas di luar rumah sampai pukul 20.30 WIB, dalam upaya mencegah penyebaran virus korona (Covid-19) ( Khalis Surry - Anadolu Agency )

Jakarta Raya

JAKARTA

Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Ganip Warsito menyebut tingkat kepercayaan masyarakat terhadap institusinya masih tinggi mencapai 89 persen.

Dia mengatakan tingginya tingkat kepercayaan masyarakat itu karena usaha dan kerja keras serta prestasi yang selama ini dilakukan.

Peningkatan kinerja TNI saat ini jelas Ganip, terus digenjot dalam upaya mengatasi kesulitan masyarakat khususnya dalam penanganan pandemi Covid-19.

Dia juga menegaskan tingkat kepatuhan dan ketaatan prajurit TNI sangat tinggi pada masa pandemi.

"Kehadiran Prajurit TNI bersama anggota Polri di tengah masyarakat dalam berbagai kesempatan mendukung pendisiplinan protokol kesehatan Covid-19, mampu meningkatkan tingkat kepatuhan masyarakat sekaligus meningkatkan citra positif institusi TNI-Polri," jelas Ganip, saat membuka Rapat Koordinasi Teknis Polisi Militer (Rakornis POM) TNI pada Rabu.

Letjen TNI Ganip Warsito mengatakan sepanjang tahun anggaran 2020, jajaran Polisi Militer TNI telah mampu menunjukkan capaian kinerja yang melebihi panggilan tugas dalam mendukung Tugas Pokok TNI.

“Berbagai program kerja dapat dilaksanakan dengan baik meski masih terdapat beberapa kendala dan permasalahan di lapangan,” kata dia.

Kasum TNI menyampaikan bahwa secara institusi jajaran POM TNI dituntut untuk mampu mewujudkan penegakkan supremasi hukum dan hak asasi manusia melalui kerja sama, koordinasi, kolaborasi yang sinergis dan solid dengan Propam Polri serta Penegak Hukum lainnya.

“Sinergitas tersebut akan mampu mencegah terjadinya gesekan dan permasalahan antara prajurit TNI dengan anggota Polri maupun masyarakat,” pungkas Letjen TNI Ganip Warsito.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.