Nasional

Densus 88 tangkap 13 tersangka teroris di Merauke, Papua

Polri mengatakan tersangka berencana melakukan aksi teror ke gereja di Merauke, Polres Merauke, dan Satuan Lalu Lintas Merauke

Nicky Aulia Widadio  | 02.06.2021 - Update : 02.06.2021
Densus 88 tangkap 13 tersangka teroris di Merauke, Papua Tim gabungan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri menggiring tersangka teroris di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Indonesia pada 4 Februari 2021. Sebanyak 19 tersangka kasus terorisme jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) ditangkap Tim Densus 88 Antiteror di Makassar diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan lanjutan. ( Eko Siswono Toyudho - Anadolu Agency )

Jakarta Raya

JAKARTA

Densus 88 Antiteror Polri menangkap 13 tersangka teroris terkait kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Merauke, Papua.

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Argo Yuwono mengatakan para tersangka telah 'berbaiat' kepada Daesh, atau yang dikenal dengan nama ISIS.

“Menurut keterangan tersangka, mereka berencana melakukan aksi teror ke gereja di Merauke, Polres Merauke, dan Satuan Lalu Lintas Merauke,” kata Argo melalui pesan singkat kepada Anadolu Agency, Rabu.

Densus 88 mengklaim menemukan sejumlah barang bukti dari penangkapan tersebut, antara lain senapan angin, senjata tajam, serta sejumlah bahan kimia.

Argo melanjutkan, kelompok ini masih berkaitan dengan kelompok dari pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral, Makassar pada akhir Maret lalu.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.