Tokayev dilantik jadi Presiden Kazakhstan
- Presiden yang baru terpilih berjanji untuk melayani rakyat secara adil, mematuhi hukum serta menjamin hak dan kebebasan warga negara

Ankara
Aliia Raimbekova
NURSULTAN
Kassym-Jomart Tokayev secara resmi dilantik sebagai presiden Kazakhstan pada Rabu.
Upacara pengambilan sumpah di Istana Merdeka dihadiri sejumlah pejabat tinggi, termasuk mantan Presiden Nursultan Nazarbayev, anggota parlemen dan duta besar negara-negara sahabat.
Berbicara di hadapan para tamu yang hadir, Tokayev berjanji untuk melayani rakyat secara adil, mematuhi hukum dan menjamin hak-hak dan kebebasan warga negara.
Tokayev, 66, terpilih sebagai presiden Kazakhstan dalam pemilihan umum 9 Juni setelah meraih 70,96 persen suara.
Sebelumnya, dia telah mengambil kendali sebagai penjabat presiden sehari setelah pengunduran diri Nursultan Nazarbayev pada Maret.
Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.