Politik, Dunia

Serangan roket hantam markas pasukan Amerika di Bandara Baghdad

Menurut Kepolisian Irak, sejauh ini tidak ada laporan korban jiwa atau kerugian material

Maria Elisa Hospita  | 16.06.2020 - Update : 16.06.2020
Serangan roket hantam markas pasukan Amerika di Bandara Baghdad Ilustrasi: (Foto file - Anadolu Agency)

Iraq

Ali Jawad

BAGHDAD

Dua roket mendarat di sekitar Bandara Baghdad yang menampung pasukan Amerika Serikat.

"Pada Selasa pagi, dua roket menargetkan Bandara Baghdad, di mana pasukan Amerika berada," ungkap pejabat Kepolisian Irak, Kapten Ahmed Khalaf, kepada Anadolu Agency.

Menurut Khalaf, sejauh ini tidak ada laporan korban jiwa atau kerugian materiil.

Pasukan keamanan telah menemukan peluncur roket di area Al-Furat, sebelah barat Baghdad.

Sebelumnya, pada 8 Juni, serangan serupa menargetkan pasukan AS di bandara.

Kemudian, pada 13 Juni, pangkalan militer Al-Taji di utara Baghdad, yang merupakan markas pasukan AS, juga menjadi sasaran.

Awal bulan ini, pemerintah Irak berjanji untuk melindungi semua pangkalan militer koalisi internasional pimpinan AS. 


*Ditulis oleh Mahmoud Barakat


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.