Dunia

Pakistan tunda turnamen kriket terbesar karena wabah Covid-19

Jadwal baru pun akan diumumkan dalam waktu dekat oleh Dewan Kriket Pakistan

Maria Elisa Hospita  | 17.03.2020 - Update : 17.03.2020
Pakistan tunda turnamen kriket terbesar karena wabah Covid-19 Pemukul kriket Pakistan, Shoaib Malik melakukan tembakan pada pertandingan kriket internasional satu hari pertama antara Pakistan dan Zimbabwe di Stadion Cricket Gaddafi di Lahore, 26 Mei 2015. (Rana Irfan Ali-Anadolu Agency)

Pakistan

Kiran Butt

LAHORE, Pakistan

Otoritas kriket di Pakistan resmi menangguhkan turnamen olahraga terbesar di negara itu karena pandemi virus korona.

Lewat Twitter, Dewan Kriket Pakistan mengumumkan bahwa Pakistan Super League 2020 akan ditunda.

Jadwal baru pun akan diumumkan dalam waktu dekat.

Mulanya, Dewan Kriket Pakistan sempat berencana menggelar pertandingan tanpa penonton pada Selasa.

"14 pemain asing sudah membatalkan partisipasinya di semua pertandingan," jelas Dewan Kriket Pakistan dalam sebuah pernyataan.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.