Dunia

Menteri Perhubungan Mesir mundur pasca-insiden kereta di Kairo

Perdana Menteri Mesir Mustafa Medbulli telah menerima pengunduran diri Menteri Transportasi Arafat

Muhammad Abdullah Azzam  | 28.02.2019 - Update : 28.02.2019
Menteri Perhubungan Mesir mundur pasca-insiden kereta di Kairo Aparat keamanan Mesir berjaga di lokasi ledakan kereta di Stasiun Kereta Ramsis di ibu kota Kairo pada 27 Februari 2019. Kejadian itu menewaskan 25 orang dan 40 lainnya luka-luka. (Ahmed Al Sayed - Anadolu Agency )

Al Qahirah

Aydoğan Kalabalık

KAIRO 

Menteri Transportasi Mesir Hisham Arafat mengundurkan diri dari jabatannya setelah insiden kecelakaan di stasiun kereta di Kairo.

Kecelakan itu menyebabkan 20 orang tewas.

Kantor berita resmi Mesir, MENA mengumumkan bahwa Perdana Menteri Mesir Mustafa Medbulli telah menerima pengunduran diri Menteri Transportasi Arafat.

Menurut berita dari televisi pemerintah Mesir, 25 orang tewas dalam kecelakaan dan kebakaran di stasiun kereta di distrik Ramses, kota Kairo Rabu kemarin.

Usai melakukan penyelidikan di lokasi kejadian, Menteri Kesehatan Mesir Hala Zayed mengungkapkan 20 orang tewas, 43 lainnya menderita luka-luka dalam insiden itu.

Berdasarkan keterangan Otoritas Kereta Api Nasional Mesir, kebakaran tersebut terjadi setelah lokomotif kosong melaju dengan kecepatan tinggi dan menabrak dinding beton di ujung jalur. Tabrakan tersebut menimbulkan ledakan besar yang menyebabkan puluhan korban jiwa dan luka-luka.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın