Budaya

Kota Konya Turki tawarkan perjalanan sejarah ke Dinasti Seljuk

Kota Konya yang menjadi tempat lahirnya banyak peradaban telah masuk dalam Daftar Tentatif UNESCO

Megiza Soeharto Asmail  | 19.08.2018 - Update : 20.08.2018
Kota Konya Turki tawarkan perjalanan sejarah ke Dinasti Seljuk Para darwis menghadiri pawai selama upacara "Seb-i Arus" (Malam Kesatuan) untuk menandai peringatan 744 tahun kematian Rumi di Konya, Turki pada 7 Desember 2017. ( Abdullah Coşkun - Anadolu Agency )

Konya

Engin Ozekinci

KONYA, Turki

Kota Konya, yang menjadi pusat Anatolia di Turki, menawarkan pengalaman unik ke peradaban Seljuk lewat masjid kuno, dan keajaiban arsitektur lainnya

Konya, yang telah terdaftar sebagai "Ibu kota Seljuk Peradaban" dalam Daftar Tentatif Dunia UNESCO sejak tahun 2000, memainkan peran penting dalam menyampaikan tautan budaya kuno dari dinasti Seljuk ke generasi berikutnya.

Bersama dengan Masjid Alaaddin yang paling terkenal, yang dibangun antara pertengahan abad ke-12 dan pertengahan-13, dan 72 elemen arsitektur kuno lainnya, kota ini membawa tamunya kembali ke masa lalu dan memperkaya orang-orang dengan sejarahnya. Wisatawan domestik, serta wisatawan asing di seluruh dunia, akan terpesona oleh kota ini.

Berbicara kepada Anadolu Agency, Direktur Kebudayaan dan Pariwisata provinsi Abdussettar Yarar mengatakan Konya adalah ibu kota peradaban Anatolian Seljuk.

Menekankan fakta bahwa struktur kuno di Konya sedang dikunjungi oleh ratusan ribu turis setiap tahun, Yarar mengatakan: “Warisan budaya yang Konya miliki adalah luar biasa dan unik. Kami akan terus bekerja dari sekarang seperti yang kami lakukan hingga hari ini untuk melindungi dan menampilkan warisan ini.”

Menurut situs web resmi UNESCO, Seljuk menciptakan dunia seni yang unik dengan tautan budaya yang menjangkau dari jantung Anatolia hingga Asia Tengah, Timur Tengah, dan pantai Laut Tengah, dan Konya adalah contoh nyata dunia ini.

Situs UNESCO  juga mencatat bahwa benteng luar Konya dan Sircali Madrasah, banyak masjid kecil dan makam adalah contoh elemen arsitektur Dinasti Seljuk dari Konya.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın