Dunia

Ledakan bom di Afghanistan, enam tewas

Sebuah bom yang dipasang di pinggir jalan di desa Baizhil meledak saat warga sipil melewati jalan tersebut

Muhammad Abdullah Azzam  | 02.10.2019 - Update : 03.10.2019
Ledakan bom di Afghanistan, enam tewas Ilustrasi: Ledakan di Afghanistan. (Foto file - Anadolu Agency)

Kabil

Sayed Khodaberdi Sadat

KABUL

Enam warga sipil tewas dalam insiden serangan bom di provinsi Kapisa, Afghanistan, Rabu.

Juru bicara Polisi Kapisa Abdul Shukur Shayik mengatakan kepada media bahwa bom yang dipasang di pinggir jalan di desa Baizhil meledak saat warga sipil melewati jalan tersebut.

Shayik mengatakan enam warga sipil tewas, dua di antara adalah anak-anak. Ledakan tersebut juga melukai dua warga lainnya.

Shayik mengatakan bom tersebut dipasang oleh Taliban untuk menyerang pasukan keamanan.

Taliban mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa sejumlah warga sipil tewas akibat hantaman mortir yang diluncurkan pasukan keamanan dan jatuh ke rumah warga.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın