Regional

Pengunjuk rasa pro-pemerintah monarki padati jalanan di Thailand Selatan

‘Dari poros Sungai Kolok, 20.000 saudara kita mengenakan baju kuning. #Bersatu untuk melindungi institusi #King of the Patriotic King,’ ujar kelompok demonstrasi itu

Hayati Nupus  | 21.10.2020 - Update : 22.10.2020
Pengunjuk rasa pro-pemerintah monarki padati jalanan di Thailand Selatan Ilustrasi: Bendera Thailand. (Foto file - Anadolu Agency)

Jakarta Raya

JAKARTA 

Sejumlah pengunjuk rasa pro-pemerintah monarki memadati jalanan di Kabupaten Sungai Kolok, Provinsi Narathiwat, Thailand Selatan, pada Rabu.

Lewat laman Facebook ‘Cheering uncle’ berbahasa Thai, mereka mengklaim bahwa total pasukan berbaju kuning itu mencapai 20.000 orang.

“Dari poros Sungai Kolok, 20.000 saudara kita mengenakan baju kuning. #Bersatu untuk melindungi institusi #King of the Patriotic King,” kutip laman itu.

Ini adalah demonstrasi tandingan untuk mengimbangi protes besar-besaran yang menuntut penggulingan kekuasaan monarki dan amandemen Konstitusi yang terjadi sejak beberapa bulan lalu.

Sebelumnya, kelompok royalis Thailand meminta pendukungnya untuk menunjukkan simpati yang lebih besar ke monarki.

Salah satu kelompok royalis itu adalah Warong Dejkitvigrom, yang mengatakan bahwa tuntutan para demonstran pro-demokrasi tidak sah, terutama terkait monarki.

“Bangsa kita damai karena monarki,” ujar dia, kutip the Bangkok Post.

Warong mengatakan Partai Rakyat 2020 memiliki motif tersembunyi dan pemimpin kelompok tidak mau menunjukkan diri untuk menghindari tindakan hukum.

Namun Warong yakin pemerintah akan mampu menangani konflik tersebut.

Menteri Tenaga Kerja Suchart Chomklin mendesak orang-orang di Chon Buri untuk menggunakan kekuatan mereka untuk melindungi monarki.

Setiap orang memiliki kebebasan untuk mengekspresikan diri dalam melindungi institusi kerajaan dan perbedaan pandangan politik adalah hal wajar.

“Ada lebih banyak orang yang menyukai monarki,” imbuh Suchart.

Suchart juga yakin tak akan ada konfrontasi antara kedua pihak, karena kelompok royalis akan menjauhi lokasi demonstrasi.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın