Dunia

Qatar akan buka lapangan kerja sementara untuk 6.400 orang di Gaza

Proyek ketenagakerjaan tersebut didanai oleh Qatar sebesar USD13 juta

Muhammad Abdullah Azzam  | 11.03.2019 - Update : 13.03.2019
Qatar akan buka lapangan kerja sementara untuk 6.400 orang di Gaza Desa seni dan kerajinan tangan milik kotamadya Gaza terlihat setelah jet tempur Israel menggempur wilayah Al Katiba di Gaza City, Gaza pada 15 Juli 2018. (Ali Jadallah - Anadolu Agency)

Gazze

Nour Mahd Ali Abu Aisha, Gülşen Topçu

GAZA

Badan Bantuan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) mengumumkan bahwa proyek ketenagakerjaan yang didanai oleh Qatar akan membuka lapangan kerja bagi enam ribu orang lebih di Gaza.

Juru bicara UNRWA di Gaza, Adnan Abu Hasanah mengatakan dalam sebuah pernyataan kepada Anadolu Agency bahwa Qatar tengah melakukan persiapan untuk menyediakan lapangan pekerjaan bagi 6.400 orang dengan dana sebesar USD13 juta.

Hasanah mengungkapkan bahwa lulusan universitas dan pekerja yang terampil akan diperkerjakan dalam proyek tersebut dan proyek itu akan dimulai sebelum akhir Maret.

Hasanah menekankan bahwa jangka waktu pekerjaan sementara yang akan diberikan itu dapat berubah sesuai dengan bidang keahlian.

Jubir Hasanah mengungkapkan hingga kini sekitar 260 ribu orang telah mendaftar untuk proyek lapangan kerja sementara oleh UNRWA itu.

Pada tanggal 27 Februari kemarin, Komite Qatar untuk rekonstruksi Gaza dan UNRWA telah menandatangani perjanjian untuk penyediaam lapangan kerja secara sementara bagi ribuan orang di Gaza.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın