Dunia

Dubes AS kunjungi markas Anadolu Agency dan pameran foto di Ankara

Direktur Jenderal Anadolu Agency Serdar Karagoz menginformasikan utusan AS tentang kegiatan Anadolu Agency secara global

Merve Gül Aydoğan Ağlarcı  | 26.05.2022 - Update : 31.05.2022
Dubes AS kunjungi markas Anadolu Agency dan pameran foto di Ankara Ilustrasi (Foto file - Anadolu Agency)


ANKARA

Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Turki Jeffry Flake pada Rabu mengunjungi pameran foto dan markas besar Anadolu Agency, kantor berita utama Turki.

Flake disambut di markas besar Anadolu Agency di ibu kota Ankara oleh Direktur Jenderal Serdar Karagoz dan Yusuf Ozhan, wakil direktur jenderal sekaligus pemimpin redaksi.

Saat Karagoz menyampaikan rasa senangnya menjamu Flake, dia juga memberikan informasi kepada dubes AS itu tentang kegiatan secara global dan misi jurnalistik Anadolu Agency.

Ozhan melakukan presentasi tentang misi, visi, dan tujuan Anadolu Agency dan juga menunjukkan beberapa headline dan foto-foto Anadolu Agency yang ditampilkan di media internasional.

Flake, pada bagiannya, menyoroti pentingnya meningkatkan hubungan Turki-AS dan peran kunci yang dimainkan media dalam hal ini, terutama Anadolu Agency.

Dubes AS kemudian mengunjungi sebuah pameran yang menampilkan foto-foto pilihan Anadolu Agency yang digunakan secara luas di media global, termasuk foto-foto dari perang di Ukraina dan Suriah.

Anadolu Agency adalah kantor berita global terkemuka yang beroperasi di seluruh dunia.

Kantor berita ini melayani pelanggan di lebih dari 100 negara, termasuk di Amerika, Eropa, Timur Tengah, Asia, dan kawasan Asia-Pasifik.

Flake, mantan senator AS untuk negara bagian Arizona, menjabat sebagai duta besar AS untuk Turki sejak Januari ini.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın